Sunday, 3 February 2013

Lagu Senja ,, sebuah karya dari Harmoni Amourest

Senja berganti malam
Menjemputmu pergi meninggalkan diriku sendiri
Sunyi sepi membunuhku
Kau tinggalkan luka teramat dalam, membekas di hati

Reff **

Kini aku kan jalani hari
Meski tanpamu di sisiku lagi
Mentari kan tetap bersinar,
Menemani aku membasuh lukaku

Tuhan kan beri jawaban,
Resah gelisahku
Malampun pasti berganti
Pagi kan datang menyapaku kembali

Back to Reff **


ini video-nya ::


Mengeja Jarak~ bukan hanya demi cinta, tapi demi kita

memulai setiap pagi dengan sebuah pesan baru di layar ponselmu,
pesan singkat yang mampu membuat harimu jauh lebih berarti
"selamat pagi kesayangan :)"

menjalani hari dengan puluhan pesan singkat yang lain,
membagi ceritamu, ceritanya dan semua yang terjadi hari itu lewat tulisan-tulisan lucu yang saling dikirimkan .
rasanya jutaan karakter teks tak pernah cukup ya menyesap kata rindu?
:)

menutup malam mu dengan pesan singkat yang lain,
"selamat tidur :)"
mungkin hanya 2 kata, dan 2 tanda baca, tapi bukankah itu mampu membuat mimpimu jadi lebih indah?

tapi lagi-lagi mimpi indahmu memang tak pernah benar-benar mampu menepis jarak kan?
ketika esok kamu membuka mata dan melihat pesan singkat yang lain, cintamu masih jauh disana kan?

dan itulah yang akan kamu lakukan setiap hari, mengeja jarak lewat kata-kata manis, menepis rindu lewat mimpi indah, demi kepercayaan akan cinta dan akan "kita" di masa depan.

Tuhan bersama kalian, yang cintanya terpisah ribuan kilometer...
Tuhan bersama kalian, yang bersabar dan saling percaya...