Sunday, 14 October 2012

Elegi Kala Hujan - I

Malam dan aku mengembara
Serupa bau tanah dan udara selepas hujan,
hadirmu adalah rindu yang menyesakkan

Malam dan aku berkelana
Dari puing-puing resah menuju dinding ketidak pastian
Dari kata yanng kau ucap pelan, menuju pelukan yang menghangatkan

Dalam diam dan dalam dingin yang remuk,
Do'aku mengecup keningmu
Resahku membelaimu yang tengah terpejam

Dalam imaji indahmu, 
lelapmu, tidur dan mimpimu
Adakah disana diriku?

Sanggar Teater Gadhang, 8 Oktober 2012
(waktu itu hujan)

0 comments:

Post a Comment